Persiapan Pasangan Pengantin Baru


Bukan hanya mengimpikan malam pertama pengantin baru yang harus diketahui tapi banyak hal perlu dipelajari sehingga calon pengantin dapat mereguk kebahagiaan yang total sebagai keluarga.

Kalau soal malam yang ditunggu-tunggu suami istri setiap pasangan menikah itu sifatnya hanya beberapa waktu saja, namun lebih dari itu mengetahui secara menyeluruh dari membangun sebuah keluarga utuh harus dipelajari secara seksama.

Makanya jauh hari sebelum pernikahan dilakukan maka sebenarnya banyak hal yang harus dipelajari khususnya oleh calon suami dan istri. Karena jangan sampai setelah suami istri melewati malam pertama baru muncul berbagai masalah yang harus dihadapi. Bukan soal di ranjang saja, karena daftar yang perlu dipelajari bersama cukup banyak.

Nah, buku yang diatawarkan kali ini secara khusus berbicara mengenai persiapan pernikahan yang harus menjadi perhatian. Dan secara khusus mengetahui soal kesehatan pasangan. Buku ini diterbitkan oleh Kementerian Kesehatan RI dengan tahun terbit 2015. Judul buku: Kesehatan Reproduksi dan Seksual bagi Calon Pengantin.


Memeriksa kesehatan memang sebaiknya dilakukan oleh pasangan sebelum masuk dalam pernikahan. Seperti pemeriksaan darah, pemeriksaan gizi, imunisasi, dan menjaga kebersihan organ reproduksi. Sehingga bila semua dilakukan pengecekan dan semuanya ok ok saja maka dengan tenang dan senang laki-laki dan wanita yang akan menjadi pasangan bisa menikmati pernikahan dan sesudahnya. 

Dalam kenyataannya suami istri setidaknya mengetahui berbagai informasi mengenai kesehatan reproduksi dan seksual ini secara lengkap dan akurat tentang penyakit infeksi menular seksual IMS, infeksi saluran reproduksi ISR dan bagaimana mencegah terjadinya infeksi-infeksi tadi. Tujuannya apa? Untuk melindungi pasangan dan diri sendiri. Ini bukan soal pasangan suami istri saja, tapi hal ini berhubungan dengan keturunan yaitu anak-anak.

Selain itu perlu juga untuk mendapatkan informasi mengenai pelayanan KB yang akan dilakukan bila memang suami istri ingin menunda punya momongan. Karena dalam kenyataan sering kali soal KB inipun perlu diketahui dengan berbagai macam jenis KB yang sesuai dengan kesepakatan berdua. Sehingga keduanya merasa nyaman untuk menikmati keputusan bersama tadi.

Dari buku ini juga akan dijelaskan ketika memasuki masa kehamilan yang tentu berbeda situasi dan kondisinya ketika keduanya menikmati bulan madu atau malam pertama. Hal ini sudah menyangkut bagaimana menjaga kesehatan sang ibu yang mengandung dan bagaimana menjaga kesehatan supaya ibu dan janinnya juga sehat dan selamat. Tapi juga bagaimana masa kehamilan itu mendapat dukungan berdua sehingga bayi yang akan dilahirkan itu benar-benar mendapat pengawasan hingga lahir dalam keadaan sehat.

Tidak lupa juga soal hubungan di ranjang, ini bukan bukan hanya soal kenikmatan satu pihak, tapi semua pihak. Maksudnya adalah setiap hubungan itu berdasarkan penghargaan terhadap pasangan. Bukan atas dasar paksaan, apalagi dengan cara yang kasar. Tentu saja ini berhubungan dengan kebahagiaan lahir batin dari suami istri.  

Posting Komentar

0 Komentar